Thursday, 22 February 2024 16:00 WIB
PanganNews.id, Indramayu- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu bekerja sama dengan Perum Bulog menggelar Gerakan Pasar Murah (GPM) yang menjadi sorotan ratusan warga.
Acara ini menyediakan beras premium, minyak sayur, dan gula di bawah harga pasaran, mengundang antusiasme masyarakat.
Hari pertama GPM, yang berlangsung di Kantor Kecamatan Sindang dan Lohbener pada Rabu, 21 Februari 2024, disambut antusias oleh masyarakat yang memadati lokasi.
Bupati Indramayu, Nina Agustina, menyatakan harapannya bahwa GPM ini akan dapat menekan dan menstabilkan harga pangan, terutama beras, minyak sayur, dan gula.
Menurut dia, beras premium saat ini menjadi fokus utama karena kepentingannya yang vital bagi masyarakat setempat.
"GPM ini merupakan langkah konkret kita untuk menstabilkan harga dan menekan laju inflasi," tegas Nina, Kamis 22 Februari 2024.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Indramayu, Sugeng Heriyanto, menjelaskan bahwa komoditas yang tersedia di GPM meliputi beras kemasan 5 kilogram seharga Rp54.500, minyak sayur 1 liter seharga Rp14.600, dan gula pasir 1 kilogram seharga Rp17.000.
Sugeng menambahkan, pelaksanaan GPM ini akan berlangsung setiap hari hingga 1 Maret 2024 mendatang.
Salah seorang warga, Raminten dari Desa Rambatan Kulon Kecamatan Lohbener, mengungkapkan rasa terimakasihnya atas kehadiran GPM ini.
Dengan harga beras yang terjangkau, Raminten berhasil membeli 10 kilogram beras untuk kebutuhan keluarganya.
"Alhamdulillah beras murah, saya beli 10 kilo untuk makan bersama keluarga. Terima kasih Ibu Bupati Nina Agustina," ucap Raminten.
Reporter: Ajat Nicko
Editor: R Muttaqien
Wednesday, 25 September 2024 19:49 WIB
Monday, 23 September 2024 13:30 WIB
Tuesday, 17 September 2024 18:51 WIB
Monday, 16 September 2024 11:31 WIB
You must login to comment...
Be the first comment...